26 C
Makassar
Sabtu, April 20, 2024

Undangan Sudah Disebar, Calon Pengantin Tewas di Rumah Calon Istri

MakassarPost.com, Langsat – Rindi Rivaldi (24) gagal mewujudkan keinginannya untuk menikah. Ajalnya lebih duluan datang sebelum pesta digelar.

Nasib nahas itu dialami Rindi saat berkunjung ke rumah calon istrinya, Kamis 11 Juli 2019 pukul 23.30 wita di Desa Longawang Kecamatan Telaga Langsat, Kalimantan Selatan.

Rindi yang tinggal di Desa Amawang Kiri Kecamatan Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan tewas mengenaskan, akibat ditikam seorang pria beinisial MN alias Utuh Puyau.

Rindi tewas dengan luka tusuk di bagian dada dalam perjalanan menuju rumah Sakit H Hasan Basri Kandangan.

Kapolres HSS AKBP Dedy Eka Jaya, melalui Kasubbag Humas Polres HSS, Iptu Sugandhi Ranu, menyebutkan, tersangka pelaku telah ditangkap pada Jumat 12 Juli 2019.

Tersangka MN ditangkap di rumahnya, Desa Gumbil, Kecamatan Telaga Langsat, Jumat sore.

Gandhi menceritakan, saat kejadian malam itu, pelaku MN langsung datang saat korban tiba di rumah calon istrinya.

“Tersangka pelaku tersebut mengatakan ‘Siapa yang mambawai bakalahi (siapa yang menentang saya berkelahi)’,” cerita Sugandhi seperti dilansir dari tribunnews.com.

Selanjutnya, tersangka melihat korban di kamar mandi. Tersangka kemudian menghampiri korban, dan tanpa diduga tersangka menikam korban pada bagian dada hingga mengalami luka pada ulu hati.

Di media sosial, beredar postingan screenshot curhat calon istri korban yang memposting foto calon suaminya tersebut.

“Innalillahi wainnailaihi rojiun. Selamat Jalan sayang, semoga tennag di alam sana. Semoga Amal ibdah p diterima di sisi Allah SWT. Hanyar habis magrib tadi ke rumah, tak menyangka pian meninggalkan ulun secepat ini. Padahal satu bulan lagi kita bersatu. I love sayang,” tulis calon istri yang diketahui bernama Rahmawati.

Baca Juga :  Pelaku Kekerasan yang Videonya Viral di Gowa Jadi Tersangka

Dibakar Api Cemburu

Diketahui, MN nekat menikam korban akibat dibakar api cemburu.

Baca Juga :  Isu Salmafina Sunan Pindah Agama, Ayahanda Minta Jangan Dihujat

MN rupanya diam-diam menyukai Rahmawati, yang bakal menikah, 18 Agustus 2019 mendatang.

Saat itu, MN mendengar calon suami Rahmawati ada di rumah perempuan yang dia sukai itu.

Dia pun mendatangi rumah calon istri korban, dan menemukannya di kamar mandi.

Dilansir dari apahabar.com undangan pernikahan Rindi dan Rahmawati sudah dicetak.

Dalam foto prewed yang terpampang di undangan, keduanya tampil mesra di atas sebuah sepeda motor.

Sementara itu kondisi Rahmawati pasca-ditinggal calon suami kini sangat terpukul.

Rahma memilih mengurung diri dikamar, tak ada nafsu makan.

Hanya minum segelas teh hangat sebagai penambah stamina tubuh.

Rahmawati mengenang ada kata-kata Rindi yang mengisyaratkan kepergiannya.

Latest news

Peringatan HUT Palopo ke 18 Digelar Virtual

Peringatan HUT Palopo ke-18 digelar virtual dalam rapat paripurna di DPRD Kota Palopo, Kamis (2/7/2020). Wali Kota Palopo HM Judas Amir MH dalam sambutannya menyampaikan,...

Fase Baru Kawasan Industri Bantaeng

Pengelolaan Kawasan Industri Bantaeng (KIBA) memasuki fase baru setelah ada kesepakatan kerja sama pemerintah daerah dengan Kawasan Industri Makassar (KIMA). Kesepakatan kerja sama Pemerintah...

Liverpool Juara Liga Premier Inggris Setelah 3 Dekade

Dengan bantuan Chelsea mengalahkan Manchester City 2-1 di Stamford Bridge, London, dini hari tadi, klub sepakbola Liverpool memastikan juara Liga Inggris di musim 2019/2020...
Baca Juga :  Isu Salmafina Sunan Pindah Agama, Ayahanda Minta Jangan Dihujat

Terkait Dugaan Kasus Korupsi, DPRD Bulukumba Bentuk Pansus

Panitia Khusus (Pansus) akhirnya dibentuk oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulukumba. Pembentukan itu terkait penggunaan anggaran penanganan Covid-19. Ketua DPRD Bulukumba, Rijal mengatakan, dewan...

Related news

Peringatan HUT Palopo ke 18 Digelar Virtual

Peringatan HUT Palopo ke-18 digelar virtual dalam rapat paripurna di DPRD Kota Palopo, Kamis (2/7/2020). Wali Kota Palopo HM Judas Amir MH dalam sambutannya menyampaikan,...

Fase Baru Kawasan Industri Bantaeng

Pengelolaan Kawasan Industri Bantaeng (KIBA) memasuki fase baru setelah ada kesepakatan kerja sama pemerintah daerah dengan Kawasan Industri Makassar (KIMA). Kesepakatan kerja sama Pemerintah...

Liverpool Juara Liga Premier Inggris Setelah 3 Dekade

Dengan bantuan Chelsea mengalahkan Manchester City 2-1 di Stamford Bridge, London, dini hari tadi, klub sepakbola Liverpool memastikan juara Liga Inggris di musim 2019/2020...

Terkait Dugaan Kasus Korupsi, DPRD Bulukumba Bentuk Pansus

Panitia Khusus (Pansus) akhirnya dibentuk oleh Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bulukumba. Pembentukan itu terkait penggunaan anggaran penanganan Covid-19. Ketua DPRD Bulukumba, Rijal mengatakan, dewan...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here